Iklan

Iklan

Sebanyak 147 orang dilantik menjadi Dewan Pengurus Kadin Kabupaten Kotawaringin Timur

Jurnal News Site
Thursday, December 22, 2022, December 22, 2022 WIB Last Updated 2022-12-23T00:26:16Z



Sampit, Jurnal News Site - Pelantikan Ketua dan Dewan pengurus Kamar Dagang dan Industri ( Kadin ) masa bakti 2022 - 2027 di Aula rumah jabatan Bupati Kotawaringin Timur, Sampit jalan A Yani  Kamis malam ( 22/12)

Pelantikan Ketua dan Dewan pengurus Kadin  oleh Bupati Kotim, Halikinor, dihadiri wakil Bupati Irawati S. Pd,  ketua umum Kadin Provinsi Kalteng, Muhammad Yusup Hamka, wakil ketua DPRD Kotim H Rudianor, Dandim 1015  Sampit, Letkol Inf Abdul Hamid S. I. P, Kapolres Kotim AKBP Sarpani S. I. K, Sekda Kotim, Fajurahman serta Forkopimda dan undangan lainnya.

Kadin adalah satu-satunya organisasi pengusaha yang dinaungi undang-undang khusus No 1 tahun 1990 tentang Kamar Dagang Indonesia, juga AD/ART yang dituliskan di Kepres No 18 tahun 2022, ini menunjukkan peran Kadin dalam kancah dunia usaha di negara kita. Kadin Kalteng juga berterima kasih kepada Bupati Kotim yang telah memberikan tempat di Kotim, nanti setiap pengusaha yang mengurus perijinan wajib mempunyai kartu anggota Kadin.

Bupati Kotim Halikin Nor menyampaikan "Harapan saya kerjasama selama ini yang sudah berjalan dengan baik dapat ditingkatkan, dengan sinergitas antara pemda dan dunia usaha, karena pembangunan terdiri dari 3 pilar, yaitu pemerintah, dunia usaha dan masyarakat, bila bersinergi maka pembangunan Kotim bisa lebih baik lagi. Saya ucapkan selamat dan harapan kita pengurus baru dengan semangat baru, tahun baru akan lebih baik lagi," ujar Halikinor. 

Ketua Kadin Kotim, Susilo ketika diwawancarai media ini mengatakan," Saya menyampaikan apresiasi kepada rekan media yang menjadi corong informasi Kadin Kotim. Dengan dilantiknya dewan pengurus Kadin Kotim, maka program Kadin Kotim yang pertama adalah memperbarui data pengusaha di Kotim, supaya data selalu ada setiap dibutuhkan dan tidak harus mencari-cari.

"Kedua adalah memberikan ruang dan tempat bagi pelaku usaha daerah bisa menjadi pelaku usaha di daerahnya sendiri bukan sebagai penonton, ketiga adalah menjalin sinergi dengan pemerintah daerah, nanti kita akan melakukan rapat kerja di bulan Februari 2023, dan setiap wakil ketua mempunyai program yang akan dijalankan untuk 5 tahun kedepan, "katanya

"Bagi investor yang masuk ke Sampit wajib menaungi pengusaha lokal, contohnya pembangunan pabrik limbah medis, revenery, dan pabrik es, semua yang melakukan seluruhnya dari lokal tetapi bila lokal tidak mampu baru mencari dari luar daerah.


"Pengusaha di Kotim, SDMnya kita akui memang belum bisa menyaingi daerah luar, tetapi kita berusaha dan Kadin Kotim bekerjasama dengan Kadin institut Jatim yang akan memberikan pelatihan kompetensi dalam peningkatan sumber daya manusianya", ungkap Susilo

Ketua umum kadin Palangkaraya Muhammad Yusup Hamka mengatakan kepada media ini, "
Pemerintah Kotim memberikan support yang luar biasa kepada Kotim salah satunya dipinjamkannya kantor untuk Kadin serta sinergi program dan perbuatan. Kita berharap terus terjadi sinergi dengan pemda Kotim, dengan program-program berikutnya," ucapnya

    ( Ariyanto )
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Sebanyak 147 orang dilantik menjadi Dewan Pengurus Kadin Kabupaten Kotawaringin Timur

Terkini

Topik Populer

Iklan