Iklan

Iklan

"Gubernur terpilih Ditunggu guru honorer"

Jurnal News Site
Tuesday, October 2, 2018, October 02, 2018 WIB Last Updated 2018-10-04T13:58:33Z

Palembang, Jurnalnewssite.com.
02 okt 2018.
Ratusan guru honorer PGRI kota palembang harini(02/10) berkumpul dipersimpangan stasiun LRT Cinde Welan Palembang,mereka duduk disepanjang jalan Sudirman lantaran menunggu gubernur lewat.

Disampaikan oleh sekjen PGRI Akhmad Kamil serta di dampingi wakil ketua PGRI Kota palembang Devi Amelian mengatakan bahwa guru honorer berkumpul kali ini bukan untuk berdemo  melainkan untuk menyambut dan mengucapkan selamat kepada gubernur terpilih H Herman Deru, SH MM dan wakil gubernur Ir H Mawardi Yahya periode 2018 sampai dengan 2023 yang rencananya akan berkeliling kota palembang pada hari ini.

Saat ditanya masalah izin mereka kumpul dan tidak berada dikantor, mereka mengatkan sudah diijinkan secara lisan oleh Ketua PGRI bapak Hasanudin untuk hal ini.

Para Guru honorer menyambut baik atas terpilihnya gubernur yang baru dan menyatakan mendukung penuh pemerintahan H herman Deru SH MM dan Ir H Mawardi Yahya dengan cara meningkatkan mutu pendidikan agar terciptanya sumber daya manusia yang lebih baik lagi.

Turut pula hadir forum honorer kategori 2 (FHK2) Tri Andriansyah bersama anggota lainya, mereka berharap kepada gubernur terpilih agar dapat segera membantu menyelesaikan revisi undang-undang aparatus sipil negara (ASN) tentang pengangkatan K2 tanpa tes menjadi CPNS.

Menurut mereka revesi undang-undang harus segera dilaksanakan karna bertolak belakang dengan PP 48 tahun 2005 tentang pengangkatan CPNS, FHK 2 menyampaikan kepada jurnal news site bahwa tanggal 4 oktober 2018 ini merencanakan aksi damai ke kantor gubernur Sumatera Selatan untuk menyampaikan orasinya, dalam aksi itu mereka berencana akan menurunkan lebih kurang 1500 guru honorer.

@Iqbal e2r-plg)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • "Gubernur terpilih Ditunggu guru honorer"

Terkini

Iklan